Mengenal Gejala dan Penyebab Asam Urat

16/05/2016by admin0

Mengetahui Gejala dan Penyebab Asam urat –  Penyakit Asam urat ini merupakan sejenis radang sendi yang disebabkan oleh pengkristalan natrium urat di dalam atau di sekitar sendi. Penyakit asam urat adalah salah satu dari banyak lagi penyait radang sendi lainya. Kadar asam urat tinggi mengacu pada kondisi konsentrasi tinggi asam urat dalam aliran darah, yang terkait dengan kegagalan tubuh dalam mengeluarkan asam urat atau peningkatan produksi asam urat. Memahami gejala yang terjadi ketika asam urat tinggi dapat membantu Anda mengobati dan mecegah kondisi lebih parah.

 

Tanda-Tanda-Penyebab-Asam-Urat-Dan-GejalanyaIlustrasi gejala penyakit asam urat | image : google

 

Penyebab munculnya penyakit asam urat.

Umumnya adalah tingginya kadar asam urat. Asam urat merupakan limbah yang berasal dari pemecahan zat purin yang ada pada sel-sel di tubuh. Setiap harinya asam ini di buat dari tubuh melalui ginjal. Jika asam urat yang di buang dari tubuh jauh lebih sedikit daripada jumlah produksinya, maka akan menjadi sisa dan menumpu di dalam dan sekitar sendi dalam bentuk kristal tajam natrium urat. Hal ini akan berlangsung terus menerus bertahun – tahun tanpa kita sadari.

Beberapa kristal yang bertumpumpuk keluar dari tulang rawan dan menjadi sebuah lapisan lembut pada sendi yang disebut sinovium mengalami radang yang terasa menyakitkan. Ketika ini terjadi, itu berarti penderita sedang mengalami serangan asam urat.

Pada akhirnya, kristal yang tertumpuk akan membentuk gumpalan keras yang disebut tofi. Tofi ini bisa menyebabkan kerusakan pada tulang rawan sendi dan tulang di sekitarnya. Jika tidak segera ditangani, bisa mengarah pada kerusakan sendi permanen dan jika sudah seperti ini, sendi akan terasa kaku dan sakit ketika digerakkan.

(sumber : aladokter.com )

Hyperuricemia yang umumnya dikenal sebagai kadar asam urat tinggi kebanyakan terjadi pada pria, pria didiagosis memiliki kadar asam urat yang tinggi dibandingkan wanita, dan pada orang dengan rata – rata usia di atas 65 tahun.

Penyebab asam urat tinggi

Beberapa penyebab umum dari kadar asam urat tinggi termasuk kondisi medis, obat-obatan, predisposisi genetik, dan faktor makanan.

1. Obat dan vitamin: obat diuretik, niasin, vitamin B3, obat imunosupresif
2. Kondisi medis: tiroid kurang aktif (hipotiroidisme), leukemia, psoriasis, obesitas
3. Makanan: konsumsi kafein dan alkohol dalam jumlah tinggi, makanan kaya purin (daging dan produk daging, makanan laut, ikan bercangkang, dan kacang-kacangan).

Gejala asam urat tinggi

Peningkatan kadar asam urat mungkin tidak terdiagnosis karena beberapa orang mungkin asimtomatik. Namun, beberapa orang dengan kadar asam urat tinggi mungkin mengalami gejala karena efek dari asam urat yang berlebihan pada tubuh mereka. Misalnya, hiperurisemia dapat menyebabkan gout (radang sendi) dan penyakit ginjal seperti batu ginjal dan gagal ginjal. Kondisi medis ini akan dieksplorasi secara rinci sebagai berikut:

– Gout berkembang karena reaksi imunologis terhadap akumulasi kristal asam urat pada sendi. Gout ditandai dengan rasa sakit yang hebat pada sendi, peradangan (pembengkakan) dari sendi, demam, dan pengelupasan kulit di sekitar sendi. Kadar asam urat melebihi 10mg/dL meningkatkan risiko pengembangan gout.

– Batu ginjal dapat berkembang pada orang yang menderita kadar asam urat tinggi, dan batu ginjal mungkin tidak terdeteksi sampai mereka terjebak dalam ureter yang dapat menyebabkan rasa sakit yang luar biasa menyakitkan dan membuat seseorang sering buang air kecil, kencing darah, mual dan muntah. Gejala klasik dari batu ginjal adalah nyeri tiba-tiba dan intens dalam perut, panggul, dan daerah pangkal paha, yang cenderung datang secara bertubi-tubi. Gejala tambahan mencakup kencing darah dan rasa nyeri saat buang air kecil.

– Gagal ginjal. Gejala yang paling parah terkait dengan kadar asam urat tinggi adalah gagal ginjal, yang bermanifestasi menjadi kurang kencing, sesak napas, pembengkakan pada tungkai, kebingungan dan mengantuk, kelelahan, atau nyeri dada. Gagal ginjal dapat berkembang pada pasien dengan leukemia, limfoma Hodgkin dan limfoma non-Hodgkin karena kadar asam urat. Ini biasanya merupakan konsekuensi dari kemoterapi, yang membunuh sel-sel ganas.

– Penyakit lain. Meskipun penelitian terakhir telah menunjukkan bahwa kadar asam urat tinggi terkait dengan hipertensi dan penyakit jantung, hal itu masih harus diteliti apakah mengurangi kadar asam urat akan mengurangi kondisi tersebut.

Kenali rasa sakit yang Anda rasakan. Jika sakit tetap berlanjut, segera konsultasikan dengan dokter. Ingat, jangan ditunda!

( sumber : merdeka.com )

Leave a Reply

Mulai Chat
Mandala Help Chat
Hallo, kami online
Ada yang bisa kami bantu ?